Apa Penyebab Akun Google Adsense Dibanned ?

Menjadi salah satu publisher di Google Adsense melalui sebuah blog adalah hal yang sangat menyenangkan juga membanggakan. Tentu saja, blog yang Anda tulis tidak hanya sekedar tulisan yang memberikan manfaat bagi orang lain, tetapi juga bagi diri Anda sendiri di bidang finansial. Namun, ada beberapa hal yang perlu Anda perhatikan jika Anda mempunyai akun Google Adsense. Salah satunya adalah penyebab akun Google Adsense dibanned. Ini memungkinkan Anda untuk mengantisipasi dan lebih berhati-hati agar akun Google Adsense Anda tetap aman. 

Jika akun Google Adsense Anda dibanned, maka tentu Anda tidak akan bisa lagi menampilkan iklan di blog Anda. Terlebih lagi jika Anda sudah bisa mengalirkan banyak dollar dari blog Anda, tentu itu sangat disayangkan. Nah, di sini ada beberapa penyebab mengapa akun Google Adsense dibanned :

1. Mengklik iklan Adsense sendiri
Google memiliki system bot yang sangat canggih, bahkan ia tahu bahwa Anda mengklik iklan Adsense Anda sendiri meskipun berbeda IP komputer (satu dua kali mungkin tidak ketahuan, tetapi jika berulang-ulang, Google akan curiga dan segera mengetahuinya). Salah satu bukti kecanggihan system bot yang dimiliki Google adalah Google bisa mencurigai seseorang yang Anda suruh untuk mengklik iklan Adsense Anda. Tentu Google mendeteksi adanya aktifitas tidak normal pada iklan Adsense Anda.

2. Menggunakan software untuk mendapatkan klik
Google juga sangat sensitif jika Anda menggunakan software untuk mendapatkan klik, misalnya Software Auto Click atau lainnya. Google sangat mudah mengetahui dan mendeteksi kecurangan seperti ini. Oh ya, kecurangan sama terkait point dua adalah memasang script auto refresh dengan jeda waktu yang cukup cepat. Anda bisa membaca cara pembuatan Auto Refresh di Cara Membuat Auto Refresh Otomatis di Blog.

3. Menggunakan kata-kata yang berarti menyuruh orang lain untuk mengklik
Google menganggapnya sebagai tindak kecurangan karena Anda mengajak dan menyuruh seseorang untuk mengklik iklan Adsense Anda, seperti “Klik Di Sini, Click Here, Visit here, Read This” dan lain sebagainya.

4. Memasang iklan Adsense melebihi batas ketentuan
Google memberikan batas jumlah untuk menampilkan iklan Adsense di setiap halaman. Jadi, jika Anda menampilkan lebih dari batas jumlah iklan yang ditentukan untuk setiap halaman, berate Anda telah melakukan pelanggaran.

5. Mengubah dan mengakali script kode iklan Adsense
Mengubah kode sangat dilarang seperti mengubah warna, forn, panjang atau lebar iklan. Google menganggap ini sebagai tindak pengecohan kepada pengunjung. Jika Anda ingin menampilkan iklan yang sesuai dengan ukuran yang Anda tentukan, Anda bisa pengatur pembuatan iklan Adsense pada pilihan yang disediakan. Oh ya, Google Adsense juga melarang Anda mengubah kode sehingga iklan muncul pada halaman baru saat diklik.

6. Membuat link yang merujuk pada iklan
Salah satu bentuk kecurangan dalam merubah format iklan adalah Anda membuat link yang bisa merujuk pada link iklan. Memang ini sama seperti mengklik iklan dan akan mendapatkan banyak dollar, tetapi ini adalah bentuk manipulasi dan kecurangan.

7. Menampilkan iklan lain
Saya bisa mengatakan bahwa Google Adsense tidak mau diduakan. Jika Anda memasang iklan lain selain iklan Adsense, maka ini adalah penyebab akun Anda akan dibanned.

8. Kesalahan sepele dalam menempatkan iklan
Ini umum dilakukan oleh para blogger juga, mereka menempatkan iklan Adsense pada tempat yang mendorong pengunjung salah atau tidak sengaja mengklik iklan. Untuk lebih jelasnya, Anda bisa membaca artikel berikut : Inilah Kesalahan Umum Penempatan Iklan Google Adsense.

9. Pelanggaran hak cipta
Salah satu contoh pelanggaran hak cipta adalah konten hasil dari copy paste atau image copy paste. Jika pemilik pelaporkan hal ini kepada Google, tentu Akun Google Adsense Anda bisa dibanned.

10. Menempatkan iklan Adsense pada halaman kosong
Mengapa ini dianggap kecurangan ? Tentu saja karena ini terlihat seperti mengajak pengunjung hanya untuk melihat iklan tanpa konten dan menyuruh mereka mengklik. Ingat, bagi mesin pencari (khususnya Google), konten adalah hal utama dalam suatu blog.

11. Memposting konten dewasa dan konten asusila
Konten yang berisi tentang sex, perjudian, pengancaman, dan hal yang sadis adalah pelarnggaran aturan yang dapat menyebabkan akun Adsense dibanned.

12. Pelanggaran yang bisa menyebakan blog Anda dihapus di mesin pencari
Secara logika, jika blog Anda sudah buruk di mata mesin pencari Google, ini pun akan mempengaruhi juga pada akun Google Adsense Anda. Baca selengkapnya di Alasan Google Menghapus Web dan Blog di Search Angine.

Semua point di atas menjelaskan kebijakan yang telah ditentukan oleh Google Adsense. Silahkan Anda berkunjung untuk membaca selengkapnya ke : Kebijakan Progam Adsense

Baca juga artikel terkait : Tips Efektif Agar Akun Google Adsense Tidak Dibanned